Rabu, 11 Desember 2013

Hubungan Teknologi dan Kemiskinan


Pengertian Teknologi sebenarnya berasal dari kata Bahasa Perancis yaitu “La Teknique“ yang dapat diartikan dengan ”Semua proses yang dilaksanakan dalam upaya untuk mewujudkan sesuatu secara rasional”. Dalam hal ini yang dimaksudkan dengan sesuatu tersebut dapat saja berupa benda atau konsep, pembatasan cara yaitu secara rasional adalah penting sekali dipahami disini sedemikian pembuatan atau pewujudan sesuatu tersebut dapat dilaksanakan secara berulang (repetisi).

Teknologi dalam arti ini dapat diketahui melalui barang-barang, benda-benda, atau alat-alat yang berhasil dibuat oleh manusia untuk memudahkan dan menggampangkan realisasi hidupnya di dalam dunia. Hal mana juga memperlihatkan tentang wujud dari karya cipta dan karya seni (Yunani techne) manusia selaku homo technicus. Dari sini muncullah istilah “teknologi”, yang berarti ilmu yang mempelajari tentang “techne” manusia. Tetapi pemahaman seperti itu baru memperlihatkan satu segi saja dari kandungan kata “teknologi”. Teknologi sebenarnya lebih dari sekedar penciptaan barang, benda atau alat dari manusia selaku homo technicus atau homo faber. Teknologi bahkan telah menjadi suatu sistem atau struktur dalam eksistensi manusia di dalam dunia. Teknologi bukan lagi sekedar sebagai suatu hasil dari daya cipta yang ada dalam kemampuan dan keunggulan manusia, tetapi ia bahkan telah menjadi suatu “dayapencipta” yang berdiri di luar kemampuan manusia, yang pada gilirannya kemudian membentuk dan menciptakan suatu komunitas manusia yang lain.

 

Pengertian Kemiskinan

Secara etimologis “kemiskinan” berasal dari kata “miskin” yang artinya tidak berharta benda dan serba kekurangan.

Orang disebut miskin jika dalam kadar tertentu sumber daya ekonomi yang mereka miliki di bawah target atau patokan yang telah ditentukan. Yang dimaksud dengan kemiskinan sosial adalah kurangnya jaringan sosial dan struktur sosial yang mendukung orang untuk mendapatkan kesempatan - kesempatan agar produktivitasnya meningkat.

 

Hubungan teknologi dan kemiskinan

Perubahan teknologi yang cepat mengakibatkan kemiskinan, karena mengakibatkan terjadinya perubahan sosial yang fundamental.Sebab kemiskinan disebabkan oleh struktur ekonomi, dalam hal ini pola relasi antara manusia dengan sumber kemakmuran, hasil produksi dan mekanisme pasar. Kesemuanya merupakan sub sistem atau sub struktur dari sistem kemasyarakatan termasuk didalamnya ilmu pengetahuan dan "teknologi".

 

Sumber: Wikipedia.com

            www.DuniaTeknologi.com

            Wayan257.blogspot.com

 

Contoh: Zaman yang sudah canggih seperti saat ini, banyak pabrik-pabrik yang hanya membutuhkan sedikit jasa pekerja. Mereka sudah mengganti jasa manusia dengan mesin ataupun robot. Hal ini berdampak pada banyaknya pekerja yang kena PHK sehingga menyebabkan bertambahnya pengangguran.

 

Tanggapan : Saat ini semua orang menginginkan semuanya serba cepat dan praktis solusinya dengan menggunakan teknologi. Tetapi teknologi juga mempunyai dampak negative, pabrik menggunakan teknologi mesin agar lebih banyak menghasilkan produk dalam waktu singkat, akibatnya banyak pekerja yang di PHK. Alangkah baiknya mantan pekerja tersebut menggunakan uang PHK untuk membuat usaha sendiri atau berwiraswasta agar tidak jadi miskin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar